21. Trio Detektif : Misteri Cermin Berhantu

by Buku Tua

Trio Detektif – Apa sebabnya tiba-tiba muncul dua orang yang berminat sekali pada sebuah cermin antik dari Spanyol milik Mrs. Darnley?
Seorang pengumpul benda seni begitu berkeras, ingin membelinya dari wanita kaya itu. Kemudian muncul lagi seseorang, yang berusaha mencurinya!

Trio Detektif dihubungi, dengan permintaan agar mau menangani kasus aneh itu. Mereka setuju — tapi tanpa sedikit pun menduga bahwa mereka akan terlibat dalam berbagai peristiwa menyeramkan. Cermin kuno itu mendatangkan kericuhan demi kericuhan, yang tidak saja disebabkan oleh manusia biasa, tapi juga — hantu yang gentayangan dalam gelap!

 

 

You may also like

Leave a Comment